My Playlist

Jumat, 12 September 2014

Comic Made In Indonesia : GARUDAYANA

Yosh~ saat ini lagi marak"nya ya Mahabrata di saluran TV *piiiip* ampe dibuat Meme, dsb.
Ckckck, padahal ada yg lebih bagus lagi selain Mahabrata dari film India tuh.., bahkan udah launching duluan dan ini ori asli dari Indonesia men! #plok. Sayangnya belum dijadiin film animasi, baru komik aja. Mungkin ada bebearapa yang belum tau atau mungkin ada juga yang udah tau, yosh judul komiknya GARUDAYANA *udah tau dari judul diatas -_- #plaak. 

Nah disini aku bakal bahas komiknya.
Garudayana adalah komik Indonesia yang bercerita tentang kisah wayang kontemporer. Seputar keluarga Pandawa dan Kurama, akan tetapi, komik ini tidak hanya sebatas menyalin ulang cerita dan mem-visualisasikannya. Garudayana justru menuyuguhkan cerita baru dengan balutan kisah wayang Indonesia. Cerita baru tersebut dibuat sesederhana dan semenarik mungkin untuk menarik hati pembaca yang mayoritasnya berusia remaja. Sehingga para pembaca bisa menikmati cerita sekaligus belajar mengenai kisah pewayangan Indonesia.


Basic Info
Komik ini merupakan karangan Is Yuniarto, sekaligus penggambarnya.
Memiliki genre Action dan Adventure
Bahkan komik ini pernah mendapatkan penghargaan, yaitu Lolipop Award 2010 kategori "Komik Indonesia Favorit Pilihan Pembaca" #wush *standing aplaus[?] #plaak
Komik ini sudah launching sejak tahun 2009 - sekarang. Dari Vol 1 - Vol 4 (masih lanjut)

Berikutnya, saya kenalin beberapa tokoh yang ada dikomik Garudayana ini.

Tokoh Utama

Kinara



Cewek enerjik pemburu harta karun yang menemukan telur Garuda terakhir di sebuah situs purbakala. Dia pun memutuskan membantu Garu yang mencari para leluhurnya. Menggunakan senjata crossbow untuk melindungi dirinya.

Garu


Garuda terakhir yang berpetualang untuk menemui leluhurnya. Meski masih kecil, Garu memiliki kekuatan yang luar biasa, dan bisa berubah bentuk tergantung situasi demi melindungi Kinara. Untuk menghindar dari kejaran para pemburu, dia mengubah dirinya menjadi seperti anak kecil.

Gatotkaca

Tokoh populer di cerita wayang, yang memiliki otot kawat tulang besi. Putra dari Bima, dan kekuatan fisiknya luar biasa (terkenal sakti). Dia juga dikenal sebagai pemburu para Ashura yang bertindak sewenang-wenang dan merusak alam sekitar.

Semar

Tetua Semar yang bijak, dan menjadi kakek dari Trio Punakawan. Dia juga yang menjadi penasehat para Pandawa. Bahkan tak segan menampar Yudhistira demi menyadarkannya dan bangkit dari rasa bersalahnya.

Petruk, Gareng, Bagong

Trio Punakawan ini tak lain adalah sahabat-sahabat Kirana dan cucu dari Semar. Mengetahui adanya Garu, mereka pun berupaya sekuat tenaga untuk membantu petualangan Kinara dan Garu. Ketiganya mengenakan topeng yang menyembunyikan wajah asli mereka.

Arjuna





Pria tampan yang menjadi anak ketiga dari Pandawa. Selain tampan, dia juga cerdik serta ahli bertarung menggunakan busur. Saat melawan Antareja, dirinya sempat mengeluarkan salah satu pusakanya yakni Busur Gandeva (atau Gendewa). (Ini salah satu karakter favorit saya, kyaaa~~ <3 #fangirl kumat)

Ini salah satu FanArt buatan fansnya Arjuna xD


Tokoh Lain

Antareja


Putera dari Bima, salah satu Pandawa. Kemampuannya adalah racun yang dikeluarkan dari dua jari tangan kirinya, serta mampu mengendalikan tanah (berkat cincin Mustikabumi). Dia menyerang Gatotkaca karena pikirannya dikendalikan oleh artefak Kendaliraga, namun berhasil dipatahkan oleh Kinara.

Yudhistira


Raja Astina sekaligus kakak tertua Pandawa, yang berada dalam masa pengasingan di hutan akibat pernah mempertaruhkan negara Astina beserta rakyatnya di meja judi dan kalah. Masih merasa bersalah atas kejadian tersebut, namun berhasil disadarkan oleh Semar.

Nakula



Kembaran Sadewa yang termasuk salah satu Pandawa. Di sini diceritakan Nakula tinggal bersama Yudhistira yang sedang hidup dalam pengasingan.

Adipati Karna


Adipati Karna adalah prajurit Astina, yang mendapat tugas untuk mencari Garuda kecil yang baru menetas (alias Garu). Dia tidak segan menggunakan segala cara demi berhasil mencapai tujuannya.

Yosh untuk saat ini baru yang disebutkan diatas tokoh yang sedang muncul, gk tau di Volume selanjutnya? xD
Mungkin bakal ada tokoh baru :3a
Yang penasaran sama gimana ceritanya bisa beli komiknya di Gramedia Bookstore, atau bisa kunjungi websitenya :

Bia kunjungi wesite resminya :


Beberapa Preview komiknya nih




Dan saya tampakkan juga pengarangnya xD
Jeng.. Jeng...


Maju terus Is Yuniarto ^o^)/
Harumkan nama bangsa lewat karyamu T^T)9 #jduuk

Ya.. share aja nih selain Garudayana, Is juga sudah buat beberapa komik lainnya seperti :
Wind Rider Comic (2005)
Knight of Apocalypse vol 1-3 (2007-2009)



Bahkan sudah ada yang cosplay pake chara dari komik Garudayana ini xD
#salut sama Cosplayernya



Yosh. Sekian dulu dari saya, Maaf jika ada kekurangan mohon ditambah jika ada kelebihan mohon dikurangi xD
Terima Kasih atas kunjungannya ^^

2 komentar: